Jangan Takut, Rumah Murah di Jakarta Masih Ada! Berikut Daftarnya

Jangan Takut, Rumah Murah di Jakarta Masih Ada! Berikut Daftarnya

Hi Semua, kali ini Ulihape.com mau ngebahas tentang kalian kaum milineal yang pengen hunting hunian di Jakarta. Yakin beb masih ada yang murah? Hoho keep sitting and read this article OK!

Sumber Pixabay.com

Tak bisa dipungkiri, sangat sulit memang mendapatkan rumah murah di Jakarta. Minimnya ketersediaan lahan dan tingginya permintaan hunian di ibu kota membuat harganya kian meningkat setiap tahunnya. Bahkan, peningkatan harga yang terjadi pada rumah dan lahan di Jakarta mencapai 5-10 persen per tahun. Angka ini tentu saja tidak kecil, mengingat harga rumah di Jakarta sudah sangat mahal dari sejak lama. Lantas, masih adakah rumah murah di Jakarta berharga di bawah Rp500 juta yang bisa kita beli? Jawabannya masih! Hanya saja, kamu harus sangat teliti dalam mencarinya. Oleh sebab itu, untuk membantumumenemukan rumah murah di Jakarta, berikut beberapa rekomendasi rumah di kawasan ibu kota berharga di bawah Rp500 juta yang dirangkum dari laman 99.co Indonesia.


Rekomendasi Rumah Murah di Jakarta di Bawah 500 Juta

Perlu digarisbawahi, meski berharga cukup murah dan tergolong sederhana tetapi rumah-rumah yang direkomendasikan ini terbilang sangat layak untuk dijadikan hunian. Selain itu, beberapa rumah tersebut juga bisa KPR sehingga sangat pas untuk kamu sedang mencari rumah murah di Jakarta. Tanpa perlu berlama-lama lagi, berikut beberapa rekomendasinya:
  1. Rumah Murah di Jalan Munjul, Cipayung, Jakarta Timur , Rekomendasi rumah murah di Jakarta pertama adalah hunian yang berlokasi di Jalan Munjul, Cipayung, Jakarta Timur. Ya, kawasan Jakarta Timur memang dikenal memiliki harga rumah yang relatif bersahabat. Selain itu, kawasan ini juga memiliki akses yang dekat menuju pusat Kota Jakarta. Dengan mulai dari Rp230 juta saja, kamu sudah bisa memiliki rumah dengan luas bangunan dan lahan 27x31 meter persegi di sana. Jika dilihat dari luas bangunannya rumah tersebut memang kecil, hanya ada 1 kamar tidur dan 1 kamar mandi di dalamnya. Oleh karena itu, rumah ini cocok sebagai hunian pertama pasangan baru menikah.
  2. Rumah Murah di Jalan Basuki, Cipayung, Jakarta Timur, Masih di area Jakarta, rekomendasi rumah murah di Jakarta berikutnya yang bisa kamu beli berada di Jalan Basuki, Cipayung, Jakarta Timur. Harganya dibanderol mulai dari Rp350 juta-an saja. Luas bangunan dan lahan yang dimiliki rumah tersebut sedikit lebih besar dari yang sebelumnya, yakni mencapai 42x42 meter persegi. Tersedia 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi di dalamnya. Meski cukup sederhana, rumah yang satu ini sangat layak dijadikan hunian. Selain itu, bagi kamu yang ingin mengajuka kredit, rumah di Jalan Basuki ini juga bisa KPR, lho.
  3. Rumah Murah di Jalan Gaga Utama, Kalideres, Jakarta Barat. Beralih ke bagian Barat Jakarta, terdapat sebuah yang berlokasi di Jalan Gaga Utama, Kalideres, Jakarta Barat. Jika dilihat dari lokasinya, rumah ini terbilang cukup strategis dan dekat ke mana-mana. Selain itu, rumah murah di Jakarta yang satu ini juga sangat cocok untuk kamu yang menginginkan properti syariah. Pasalnya, metode pembelian rumah tersebut diklaim berdasarkan syariat islam tanpa riba. Luas bangunan dan luas lahan rumah tersebut mencapai 60x60 meter persegi. Di dalamnya tersedia beberapa fasilitas ruangan, seperti 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi. Jika kamu berminat untuk membeli rumah di Jalan Gaga Utama ini, rumah tersebut dihargai Rp450 juta. 

Rumah Murah Depok

  1. Rumah Murah di Perumahan Permata Residence Parung, Jakarta Selatan. Siapa bilang mustahil mendapatkan rumah murah di Jakarta Selatan? Jika kamu teliti, di kawasan tersebut juga ada kok hunian yang dijual di bawah Rp500 juta, contohnya rumah di Permata Residence Parung ini. Harga rumah di kompleks perumahan tersebut dibanderol mulai dari Rp495 juta-an. Luas bangunan yang ditawarkan mencapai 45 meter persegi dengan luas tanah berkisar 84 meter persegi. Di dalam rumah tersebut tersedia fasilitas ruangan, seperti 2 kamar tidur, 1 kamar mandi, dan sebuah carport. Menariknya, pengembang juga memberikan beberapa penawaran untuk para pembelinya. Penawaran-penawaran tersebut, di antaranya gratis biaya AJB, notaris, BPHTB 5 persen, PPN 10 persen, biaya balik nama, hingga DP murah 0 rupiah! Sangat menggiurkan, bukan?
  2. Rumah Murah di Jalan Kebagusan Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Satu lagi rumah di kawasan Jakarta Selatan yang dibanderol harga Rp500 juta, yakni rumah di Jalan Kebagusan Raya, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Kawasan ini sangat strategis, dekat jantung Kota Jakarta. Meski hanya memiliki luas bangunan 40 meter persegi dan luas tanah sebesar 48 meter persegi, namun rumah ini dibangun dengan 2 lantai bangunan sehingga terkesan luas dan cukup lega. Fasilitas ruangan yang tersedia di dalam rumah cukup standar tetapi sangat cocok untuk pasangan baru menikah dan keluarga dengan 1 orang anak, sebab tersedia 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi.
Nah gimana, setelah membaca ulasan di atas rumah mana yang menurutmu paling sesuai dengan apa yang kamu butuhkan? Selain itu, terbuktikan jika rumah murah di Jakarta itu masih ada. Asal kamu teliti dalam mencarinya, pasti kamu mendapatkan sebuah hunian murah yang tepat. Semoga informasi di atas bermanfaat untuk kita semua ya.


Selamat berburu hunian!