Friso Hadirkan Teknologi Lock Nutri and One Single Process Untuk Anak Kuat dari Dalam

Friso Hadirkan Teknologi Lock Nutri and One Single Process Untuk Anak Kuat dari Dalam

Aku selalu antusias untuk hadir di event yang bisa kasih ilmu banyak bagi para mums, nah Sabtu kemarin feeling lucky banget nih aku bisa hadir di acara Mums Blogger Gathering bersama Friso. Sudah pada tahu dong Friso adalah susu pertumbuhan anak dari FrieslandCampina.




FrieslandCampina


Perusahaan ini dikenal sebagai perusahaan yang menyediakan pangan kaya gizi kepada jutaan konsumen di seluruh dunia. FrieslandCampina memiliki kantor cabang di 33 Negara termasuk di Indonesia dan produknya menyebar hampir di 100 negara, wow ! Jadi sudah piwai banget donk ya menyajikan produk unggulan dan salah satu susu perkembangan anak yang di pasarkan di Indonesia adalah Friso.

Dalam blogger gathering kali ini hadir 3 orang Dokter yang siap membagikan segala ilmunya untuk para mums blogger, dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SpGK sebagai Dokter Spesialis Gizi Klinis, dr. Aulia Fitri Swity, SpA, M.Kes selaku Dokter Spesialis Anak dan dr. Ruli P.A. Situmorang sebagai pihak yang mewakili Friso beliau adalah Medical Marketing Manager. 

Nutirisi Alami dan Seimbang

dr. Diana menjelaskan bahwa untuk tumbuh kembang seorang anak sangat di pengaruhi oleh Nutrisi yang menjadi asupan bagi anak-anak. Karenanya pemerintah pun saat ini sangat konsen terhadap asupan gizi anak-anak di Indonesia, salah satu bentuk komitmen pemerintah adalah dengan melakukan kampanye betapa pentingnya 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Dan golden momen ini akan sukses dengan memperhatikan asupan gizi yang diberikan kepada anak sejak dalam kandungan sampai usia dua tahun nanti.

Tumbuh kembang anak sangat ditentukan oleh status gizi anak, bukan sekedar untuk pertumbuhan bahkan status gizi juga menentukan kestabilan emosi dan cara anak bersosial dengan lingkungan sekitarnya. Enggak usah anak-anak lah yang dewasa seperti kita saja kalau lagi lapar atau enggak nafsu makan emosi nya saja seperti rollercoaster ya mums, bisa naik turun. 

Ketika status gizi anak baik maka anak akan bisa tumbuh dengan baik, lebih fokus terhadap pelajaran di sekolah dan memiliki emosi yang stabil. Sebaliknya ketika status gizi anak buruk maka secara fisik anak status gizi buruk juga sudah berbeda, kecerdasannya menurun , emosi nya tidak stabil dan cenderung akan memiliki berbagai riwayat penyakit ketika dewasa nanti.



Untuk itu kita harus bisa memberikan gizi yang seimbang ya mums untuk buah hati kita, dahulu kita mengenal empat sehat lima sempurna namun saat ini Pedoman Umum Gizi Seimbang alias PUGS adalah panduan untuk memberikan asupan gizi yang baik bagi kita dan anak-anak. Berbentuk piramida yang artinya bagian bawah tentu dikonsumsi lebih banyak dan semakin keatas porsi nya semakin sedikit. Air adalah kebutuhan yang paling banyak bagi tubuh kita, usahakan minimal 2 liter ya mums, kemudian Karbohidrat sebagai sumber energi dan enggak melulu harus nasi banyak sumber karbohidrat lainnya yang bisa diolah, kemudian protein, lemak dan Vitamin serta mineral juga merupakan bagian gizi yang dibutuhkan tubuh untuk metabolisme yang baik.



Pengolahan makanan juga merupakan faktor penting dalam mengantarkan nutrisi yang baik bagi tubuh, pengolahan yang salah akan menyebabkan kandungan nutrisi pada bahan-bahan pangan tadi menjadi rusak sehingga tidak dapat diserap dengan optimal oleh tubuh. 

Sejalan dengan penjelasan dr. Diana maka dr. Aulia pun mengatakan bahwa Nutrisi mempunyai peranan penting dalam tumbuh kembang anak serta kesehatan saluran pencernaan juga merupakan hal yang tak kalah penting untuk membuat anak-anak tumbuh dengan baik.

Karenanya pemilihan nutrisi yang alami adalah salah satu cara yang bisa kita pilih untuk memberikan gizi yang baik. Menjaga kondisi alami bahan pangan adalah penting sehingga kalaupun olahan nya tidak sempurna namun gizi nya masih lebih banyak daripada bahan pangan yang tidak alami. Pemilihan susu pertumbuhan bagi anak-anak yang sudah tidak mengkonsumsi ASI juga menjadi pe-er banget buat para mums, bayangkan saya saja pernah salah pilih merk dan anak langsung terkena diare. Diare ini tampak sepele mums, tapi bisa dilihat fakta bahwa diare merupakan penyebab bayi dibawah usia 6 bulan meninggal dunia. Karenanya memilih susu pertumbuhan anak dengan kandungan protein utuh dan alami adalah baik, karena protein utuh dan alami akan mudah di serap oleh tubuh sehingga metabolisme akan berjalan dengan baik.


Friso, Nutrisi Alami Untuk Anak Kuat dari Dalam

Friso merupakan produk susu premium yang di produksi dengan konsep from grass to glass, sehingga seluruh rangkain proses produksi hanya dilakukan oleh Friso, jaminan kualitas menjadi hal utama.

Salut juga untuk Friso dimana mereka menempatkan seorang Dokter untuk Manager Marketing,sehingga yakin banget deh kalau dr Rulli pasti paham betul bahwa Friso sudah memenuhi standard baik untuk tumbuh kembang anak.



Friso hadir dari perusahaan yang memperhatikan betul bagaimana pemilihan bahan dasar produknya. Bukan hanya sapi pilihan melainkan pakan ternaknya pun dipilih yang berkualitas. Kondisi alami dari bahan pangan memang sangat dianjurkan bagi kesehatan tubuh, apalagi bagi tumbuh kembang anak sebaiknya memang kita berikan yang alami dan nutrisi nya masih utuh tanpa ada kerusakan.

Nutrisi yang alami dapat berperan meningkatkan daya tubuh si kecil karena nutrisi dengan kandungan gizi alami dapat terserap sempurna oleh tubuh dengan pengolahan yang baik tentunya. Kesehatan pencernaan merupakan indikator kesehatan anak, karena anak yang memiliki pencernaan baik akan kuat dari dalam sehingga baik bagi tumbuh kembangnya.

Friso hadir memenuhi kebutuhan nutrisi anak-anak, memilih segmen susu pertumbuhan anak dengan teknologi yang bisa mempertahankan kandungan nutrisi alami yaitu "Lock Nutri" Friso menjamin bahwa nutrisi terbaik dari alam akan membuat anak-anak kuat dari dalam. Kemudian Dokter Rulli menjelaskan bahwa untuk memberikan protein terbaik, Friso hanya melakukan One Single Process, artinya hanya ada satu kali proses sehingga protein yang dihasilkan masih utuh dan alami. Proses yang berkali-kali bisa mengakibatkan nutrisi menjadi rusak sehingga tidak diserap dengan baik oleh tubuh.

Dokter Rulli juga menambahkan bahwa Friso diolah dengan konsep Nature Science yang artinya seluruh proses produksi mulai dari pemilihan pakan ternak untuk sampai hingga pemrosesan akhir produk dilakukan sendiri oleh FrieslandCampina. Dilengkapi dengan One Single Process untuk memastikan susu tidak di proses dengan pemanasan berlebihan sehingga nutrisi alami yang terkandung didalam sus tetap terjaga. Kualitas protein dalam susu Friso juga mudah dicerna dan diserap oleh anak. So dengan teknologi canggih ini akan membuat anak kuat dari dalam, bersama Friso be strong from the inside!

Konsultasi Gizi Gratis


Buat mums yang suka khawatir dengan kondisi tumbuh kembang anak, ada kabar gembira nih. Friso hadirkan ahli gizi di rumah para mums, caranya gampang cukup scan barcode di gambar lalu nanti akan terkoneksi langsung melalui Facebook Messenger. Mums bisa mendapatkan banyak informasi dan sekalian deh cek status gizi anak. Konsultasi ini dibuka sejak pagi sampai sore dari Senin- Minggu.

Selain informasi keren tadi, blogger gathering ini juga bertabur hadiah, suka banget dengan konsep event nya. Yah meski bertabur hadiah tetap saja enggak nyantol hehe, belum rezeki ya mums hehe, sampai ketemu di event berikutnya ya !

Dapatkan info lainnya melalui sosial media Friso
Website : www.friso.co.id
Facebook : Friso Indonesia
Instagram : Friso Pop Up Play
Twitter : @Friso_id

37 Komentar

  1. Keren ya, sapinya saja sampai dimanja dengan kualitas air dan rumputnya, jadi sehat, susunya pun pasti berkualitas,Friso emang enak rasanya

    BalasHapus
    Balasan
    1. setuju enak arasanya, bisa jadi karena one single proses tadi ya

      Hapus
  2. Oh jadi yang one singel process itulah yang paling baik ya mak? Semoga anak-anak Indonesia dapat menikmati nutrisi yang baik ya, sesuai dengan program pemerintah untuk 1000 HPK.

    BalasHapus
    Balasan
    1. disesuaikan dengan kbutuhan juga mbak, kadang ada yg saluran cerna sensitif butuhnya yang protein sdh dipecah hehe

      Hapus
  3. Aku baru tau tentang one Single process ternyata penting dan terbaik banget ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. karena menjaga kandungan alami nya mel

      Hapus
  4. saya penasaran mau coba konsultasi via FB messenger nya nih..
    acara kemaren emang bagus ya mba:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. wahh yang merk sepatu kata si mbak hihihi, iya aku sdh scan dan mayan bisa tanya2

      Hapus
  5. wah baru tahu kalo one single proses, soalnya kan selama ini memang yang dipertanyakan prosesnya yg banyak

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya dan Friso menjaga kandungan protein utuh dengan lock nutri dan prosesnya 1x pemanasan saja

      Hapus
  6. Nah, konsultasi gratisnya harus dimanfaatkan nih mbak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. manfaat banget mbak, apalagi buat emak digital ya hehe

      Hapus
  7. Wah ada layanan konsultasi gizi gratis ya..hehe..jadi inget masa lalu. Aku dulu juga pernah jadi konsultan gizi sebuah brand susu juga. Jaman msh bujang...hehe..

    BalasHapus
  8. Aku mau daftar jadi sapi di peternakan FrieslandCampina aja, nih. 😂😂

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahaha jangan putus asa mak hahaha

      Hapus
  9. Anakku Pendar minum friso, doyan sangat Alhamdullilah

    BalasHapus
    Balasan
    1. wahh susunya pendar ya..kuat dari dalam ya pendar hehe

      Hapus
  10. Acara blogger gathering seperti ini menambah pengetahuan kita ya, walaupun kadang sudah tahu tapi sering lupa. Jadi sudah bisa memilih susu yang tepat untuk pencernaan si kecil.

    BalasHapus
    Balasan
    1. banyak ilmu yang bisa jadi bahan pertimbangan kita dalam mengasuh anak-anak

      Hapus
  11. Wah, rame banget acaranya. Pasti selain dapat ilmu juga senang ketemu teman.

    BalasHapus
  12. Mbaa, usai acara ini kmren kita smpet ngbrol soal cek tumbuh kembang anakmu, jd pingin tau kelanjutannya gmn setelah hasil lab keluar? Pingin tau buat belajar aku

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya saat ini masih dalam investigasi mbak, ntar aku update ya

      Hapus
  13. Acara yang sangat bermanfaat nih. Padat ilmu dan banyak hadiahnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mak,meski aku gak dapat apa-apa hahhaa

      Hapus
  14. Sebelumnya anakKu juga pernah minum susu Friso ini dan suka, tapi waktu itu belum tau banyak tentang Friso.

    Setelah dateng ke acara ini, jadi makin tau dech Friso bisa memenuhi nutrisi alami untuk anak dari dalam.

    BalasHapus
  15. Dulu kirain semua susu proses pengolahannya sama, ternyata ada yang one single process dan double yah Eda..

    BalasHapus
  16. Paling seneng kalau ada fasilitas konsultasi kyk gtu, soale pengalaman ke dokter gizi suka diomelin haha :P #curcol

    Susu Friso emang enak ya, aku aja suka, apalagi anak2 :D

    BalasHapus
  17. Asiknyaaa bisa konsultasi gratis tumbuh kembang anak bersama friso. Mau coba ah.

    BalasHapus
  18. Wahh harus biasain Alula minum air minimal 2 liter nih..

    BalasHapus
  19. One single processnya kereeeen, premium!

    BalasHapus
  20. Harus memperbaiki cara memasak kita dirumah ya, biar gizi dan nutrisi nya tidak rusak saat dimakan oleh anak kita, sayang bahan makanan sudah bergizi, karena cara memasak yang salah semua jadi sia2.

    BalasHapus
  21. dari acara ini aku baru tau loh pengolahan makanan yg salah ternyata berpengaruh sm asupan nutrisi anak kita

    BalasHapus
  22. wuih bermanfaat banget tuh bisa konsultasi langsung dengan ahli gizi..

    BalasHapus

Komen ya biar aku tahu kamu mampir