Montessori Haus Asia Ajak Orang Tua Mengenal #MontessoriMadeSimple

Montessori Haus Asia Ajak Orang Tua Mengenal #MontessoriMadeSimple

Montessori, begitu mendengar kata ini yang aku pahami adalah "metode pendidikan modern dan mahal". Soalnya beberapa kali aku mencoba survey ke beberapa sekolah yang menerapkan metode belajar montessori biayanya sangat lumayan buat keuangan kami, what for ? Aku berpikir sudahlah sekolah kan anak di sekolah yang biasa saja, toh aku bisa kok meniru semua kegiatan ala montessori, sudah ada youtube ? Namun dalam perjalanannya aku pikir ini terlalu diperumit, toh pada akhirnya anak akan bisa berhitung, anak akan bisa membaca, anak akan bisa makan sendiri, anak akan bisa mengancingkan baju sendiri, toh akan tiba waktunya, begitulah aku kerap berpikir.

Montessori Haus Asia


Blogger Gathering with Montessori Haus Asia 

Lalu beberapa hari kemarin aku mendapat kesempatan untuk mengenal lebih dekat apa sih "montessori" ini ? Bersama Mom Blogger Community kami hadir di sebuah Campus di kawasan Kuningan, Montessori Haus Asia begitu nama Campus tersebut. Kami disambut dengan sangat baik oleh Miss Rosalynn dan diawal pertemuan kami para mom diajak melakukan ice breaking. Suasana seru langsung menyeruak tatkala Miss Rosalynn mengajak kami bermain dan bisa ditebak para mom buyar tak punya konsentrasi. Setelahnya Mr. Allan Ang selaku pendiri Montessori Haus Asia Singapura memaparkan tentang apa itu Montessori, mengapa mereka memperluas bisnisnya sampai ke Indonesia, so cekidot ya !

Montessori Metode Pendidikan Kuno

Dan ternyata apa yang aku pikirkan pada awal paragraf adalah salah besar. Montessori adalah metode pendidikan kuno, betapa tidak ? Maria Montessori seorang dokter perempuan pertama di Italia pada tahun 1900an adalah penemu metode pendidikan Montessori. Masalah klasik saat ini sama saja ternyata Ibu pekerja selalu kewalahn dalam mengasuh anak-anak. Kala itu kasusnya adalah pada anak-anak buruh pabrik, dimana mereka hidup dengan liar sehingga Maria Montessori berpikir bahwa tak ada manusia yang tak baik hanya kita yang tak memahaminya. Maria Montessori mengumpulkan anak-anak buruh pabrik ini dalam sebuah tempat dengan nama "Cassa dei Bambini" dan menurut Mr. Allan ini lah yang menjadi cikal bakal dari Filosofi Montessori.

Dan pada tahun 1909 The Montessori Method di publikasikan dan akhirnya menyebar luas ke seluruh dunia. Montessori meski kuno tapi masih sangat relevan hingga di era modern seperti saat ini. Kuncinya adalah montessori bersama anak, melibatkan anak dalam setiap fase usianya sehingga energi anak digunakan pada hal-hal yang tepat pada usianya.

Mr. Allan Ang


Montessori Haus Asia

Awalnya dalam diriku juga ada sebuah pertanyaan, bila anak-anak aku masukkan ke sekolah yang menerapkan Montessori Method namun dalam kenyataannya aku sendiri enggak paham bagaimana Montessori Method itu bekerja ? Apakah Montessori itu hanya untuk anak-anak ? atau adakah Montessori di rumah ? Apakah montessori ada sekolahnya untuk para orang tua ? Kok ya belajar dari youtube susah benar komitmennya ? Dan akhirnya kemarin aku seperti menemukan jawabannya "yah ini yang aku cari, tempat belajar yang bisa ngajarin para orang tua untuk menerapkan Montessori". Montessori Haus Asia memang didirikan untuk membuat dan mengadvokasi lingkungan belajar menggunakan Montessori Method dan untuk itu sejak tahun 2017 utuk pertama kalinya PT Montessori Haus Asia berdiri di Indonesia dan sampai saat ini sudah ada 3 pusat pelatihan. Jakarta Montessori ada di kawasan Kuningan tepatnya di Multivision Tower lantai 25. Jadi disini bukan hanya untuk anak saja yang bisa belajar tapi siapapun bisa bergabung karena Montessori Haus Asia adalah Montessori for every one. 

Lebih lanjut Mr. Allan Ang menjelaskan bawah Filosofi Montessori bersama anak itu dibagi menjadi empat bagian yaitu :



  1. Absorbent Mind, bahwa pada usia 0-6 adalah bagian terpenting dalam perkembangan anak. Pada usia ini anak mulai mencerna apapun yang dilihat dan didengarnya. Pada usia 0-3 tahun anak menyerap tanpa sadar artinya dia hanya penasaran saja dan ini disebut dengan Unconscious Mind, lalu ketika anak sudah di usia 3-6 tahun anak mulai ngeh apa yang dilakukannya dan ini disebut dengan Conscious Mind. Karenanya Miss Rosalynn berpesan bahwa sangat penting untuk membelikan mainan pada anak disesuaikan dengan usianya.
  2. Sensitive Period, Mr. Allan menyampaikan bahwa ada masanya anak-anak sangat tertarik pada satu hal dan dia ingin mengulang terus, lalu aku teringat pada Kanda yang selalu minta aku temani ketika menonton sebuah film kartun padahal aku sudah 100x menontonnya, terkadang aku muak tapi ternyata aku yang tidak paham, bahwa Kanda membutuhkan ku disana untuk melihat hal yang dia sukai. See simpel ya ? kalau kita paham apa yang diinginkan anak.
  3. Follow The Child, jadi ketika anak tertarik pada sesuatu maka berikan stimulasi dan dukunglah. Seperti Kanda kemarin tertarik banget dengan Bowling seharusnya aku tidak hanya mengajaknya bermain tetapi menggali lagi hal-hal apa saja tentang bowling, aha akhirnya aku kasih materi ke Kanda bahwa dalam bowling ada macam-macam berat bowling, lalu spin yang habis dihantam bowling disebut strike, aha so intrested ya kalau sudah mulai memahami montessori
  4. Prepared Environment, ini juga aku belum terapkan bahwa kita harus membuat lingkungan itu nyaman untuk anak. Dan menurut Miss Rosalynn jangan terlalu sering mengubah bentuk kelas karena anak selalu butuh adaptasi biarkan anak mengenal lingkungannya dengan nyaman sehingga dia akan mandiri. 


Miss Rosalynn menjelaskan bahwa ada 5 area yang terdapat dalam metode Montessori yaitu :

  1. Practical Life Skilss (Area Ketrampilan Hidup) Nah disekolah montessori anak-anak sejak dini sudah dilatih kemandiriannya dengan semua alat edukasi dan melibatkan anak tentunya, saat di Montessori Haus Asia aku melihat begiu banyak alat yang digunakan untuk mengajak anak terampil, seperti memisahkan warna, membuat gelang dan lain sebagainya.
  2. Censorial (Area Sensorial), ini juga menjadi bagian penting dimana anak-anak diajak mengenal huruf dengan cara merabanya karenanya huruf-hurufnya dibuat dari kertas pasir dan bertekstur lalu ada kotak-kotak yang ukurannya dari kecil sampai besar.
  3. Language (Area Bahasa), di Montessori anak diajarkan lebih dahulu mengenal ucapannya dan sejujurnya ini persis seperti belajar mengaji harus fasih dulu mengeluarkan bunyinya baru diajak mengenal huruf, lalu menuliskannya dan memberi kata yang setipe, dan ada perbedaan bila kita menggunakan bahasa Indonesia, Miss Rosalynn menjelaskan bahwa khusus bahasa Indonesia maka akan lebih mudah bila menggunakan pengulangan kata seperti ma-ma, pa-pa, su-su etc.
  4. Mathematic (Area Matematika) begitu anak sudah bisa membaca maka kita bisa menerapkan ada berapa buku ? dan anak akan diajak mengenal objek , baru angka dan lalu menuliskannya. Montessori membuat matematika so simple kalian bisa lihat videonya ya.
  5. Cultural (Area budaya) montessori juga mengajak anak untuk mengenal kehidupan di alam, geografi sejarah dan aku bisa lihat memang di campus ini banyak sekali peta dan bola dunia sebagai alat peraganya.

Nah dari apa yang disampaikan Mr. Allan Ang dan Miss Rosalynn aku yakin kita sepakat bahwa Montessori Made Simple. Montessori itu milik siapa saja, Maria Montessori tidak mempatenkan hal ini karena itu siapa saja berhak untuk menerapkannya. 

Review Trial Box dari Game Montessori



Selain penjelasan diatas semua peserta diberi sebuah project oleh Miss Rosalynn, di meja kaminsudah ada box yang diikat pita biru dan ternyata persembahan dari Game Montessori (IG : @gamemontessori) dan sampai di rumah anak-anak membuka box project dan semua senang karena kami bisa bermain sambil belajar. Isinya adalah kartu untuk berhitung dan ada siklus benih kacang hijau. Pada video teman-teman bisa lihat bagaimana Kanda dengan mudah memahami cara kerjanya dan sejujurnya dulu aku membuatkannya sendiri namun emaknya tak konsisten hehe. Dengan cara berhitung seperti ini banyak hal yang kita ajarkan, mengenal objek, mengenal angka, menulis dan melatih syaraf motoriknya dengan menjepit kertas. Nah untuk project siklus kacang hijau masih berjalan sampai hari ini dan hari ini sudah hari keempat dimana akarnya sudah banyak dan Kanda sangat excited dan tak sabar menunggu bakal daunnya muncul.

Healthy Food Partner : d'granola

Ayam Gepuk Mpo Oneng


Keseruan acara hari itu berlangsung dengan dukungan banyak pihak salah satunya adalah menu makan siang kami yang bener-bener nikmat"Ayam Gepuk Mpo Oneng" porsinya pas dan ayam serta sambalnya nyess banget di lidah. Ayamnya beneren empuk banget dan sambelnya bikin nagih. Ayam Gepuk Mpo Oneng bisa juga di order dari aplikasi ojek online dan taglinenya adalah harga kaki lima rasa bintang lima oh iya bisa juga intip akun instagramnya di @ayamgepukmpooneng. Setelah makan yang pedes nyes di lidah itu kami juga diberi Granola, wow kekinian bangetkan hehe. Granola kan memang lagi booming ya sebagai pilihan sarapan sehat. Granola itu kaya serat jadi bisa bikin kenyang tanpa gemuk. Granola adalah komboinasi oat, biji-bijian dan buah kering, campurannya juga banyak jenis dan yang di kasih kemarin uenak deh. Ternyata itu Granola dari d'Granola from Healthy Food Partner, kalian bisa intip instagramnya di @healthy.food.partner. Selain bisa langsung dijadikan sarapan granola juga enak banget kalo ditambahkan ke smoothies loh dijamin deh sarapan sehat mu enak dan mengenyangkan yeiii.

Interlac Probiotics Untuk Kesehatan Usus Keluarga


Bisa Baca Artikel Lengkap disini 

INTERLAC® adalah probiotik pilihan dokter di lebih dari 90 negara yang memenuhi semua syarat probiotik baik dari WHO dan dikenal di kalangan medis sebagai Live and True Probiotic. Tidak semua probiotik itu baik, untuk itu dalam pemilihan probiotik untuk manfaat kesehatan, penting untuk melihat bukti uji klinis sampai tingkat strain. Lactobacillus Reuteri Proctetis, salah satu yang paling banyak diteliti di dunia mengenai manfaat & keamanan nya”. Diantara probiotik-probiotik dengan jenis Lactobacillus, yang paling menonjol kelebihannya adalah strain Lactobacillus reuteri Protectis dan saat ini hanya ada satu brand Probiotik yang memilikinya yaitu INTERLAC yang dipatenkan oleh BioGaia, perusahaan bioteknologi Swedia yang dikenal sebagai World Leader in Probiotics. Dan melalui sejumlah tes klinis probiotik Lactobacillus reuteri Protectis dari BioGaia kini telah direkomendasikan dokter di lebih dari 90 negara.



Melalui kerjasama BioGaia dengan PT Interbat, INTERLAC® dipasarkan di Indonesia sebagai satu-satunya produk suplemen probiotik di Indonesia yang mengandung Lactobacillus reuteri Protectis, solusi aman dan efektif untuk berbagai macam gangguan saluran cerna. 

Ada 3 Varian Interlac, yaitu Tablet Kunyah, Tetes dan Serbuk, pemakaiannya sama saja yaitu untuk pemakaian 1 kali saja dalam sehari kecuali yang drop/tetes digunakan 5 tetes dan pengalamanku bersama Interlac memang cukup efektif, bila ada diare biasanya memang hanya 1x minum sudah membaik.

Teman-Teman yang beruntung mendapat hadiah


Keseruan acara berlangsung sampai sore apalagi Miss Rosalynn juga selalu memberikan kuis-kuis berhadiah pokoknya acaranya benar-benar bikin aku memahami konsep montessori dan pe-er nya aku ingin mencoba kelas trial dari Montessori Haus Asia dan syukur-syukur bisa cocok jam belajarnya supaya aku bisa meresapi dengan baik montessori method sehingga akupun bisa menularkan kepada anak-anak dan lingkungan sekitarku. Tertarik untuk mengikuti kelas untuk orang tua ? Cuss tinggal hubungi Montessori Haus Asia ya..



Montessori Haus Asia
Facebook 
Instagram



6 Komentar

  1. Wah mantap lengkap banget bu. Metode montessori di lima area itu sudah mencakup kembang tumbuh anak ya mbak.

    BalasHapus
  2. Menurutku orang tua perlu memahami metode Montessori meski si anak ga sekolah di sekolah Montessori. Bisa banget diterapkan di rumah dengan apparatus yang adaa

    BalasHapus
  3. Bagus jika Montessosori bisa adopsi kelima area. Hanya tidak perlu dipaksa karena harus disesuaikan usia balita.

    BalasHapus
  4. Aku baru dengar metode seperti itu. Tapi kalau sasarannya 5 unsur tadi maka bisa dibilang metode ini bagus menurutku

    BalasHapus
  5. Ga perlu ciut ya ga sekolahin anak di Montessori school, kita sendiri juga bisa mengenalkan mereka dg metode ini

    BalasHapus
  6. Mupeng sama box gamenya nih.hehe.nanti aku tonton videonya deh. Di Jogja ada sekolah Montessori tapi lumayan mahal bo. Sekarang aku nyari yg senyamannya anak. Tapi aku juga punya buku yg praktek momtessori di rumah

    BalasHapus

Komen ya biar aku tahu kamu mampir